Minggu, 24 Juni 2018

Ketahui 5 Alasan Pentingnya Gambar Untuk Artikel


Ketahui 5 Alasan Pentingnya Gambar Untuk Artikel. Hai... sudah lama juga nih gak nulis tentang blogging.

Jadi gini,

Beberapa hari ini aku melahap, cieeee... (((melahap))) beberapa tulisan tentang betapa pentingnya konten visual dalam kempen pemasaran termasuk laa pentingnya gambar dalam sebuah artikel. 

Satu tulisan menarik versi blog.kissmetrics.com menyatakan gambar merupakan trend utama dari keseluruhan trend 6 tipe konten visual yang kudu digunakan dalam kempen pemasaran selain video, infografik, meme, presentasi dan skrinsyut.

Menurut mammothinfograpihcs.com "otak manusia memproses informasi visual 60.000x lebih cepat dibandingkan dalam bentuk teks, karena 90% informasi yang tersalur ke otak kita adalah dalam bentuk visual"

5 Alasan Gambar Penting Untuk Artikel
sumber infografik : http://mammothinfographics.com/why-infographics/

5 Alasan Gambar Penting Untuk Artikel
sumber infografik : http://mammothinfographics.com/why-infographics/

Pernahkah kamu tertarik membaca sebuah blog hanya dan hanya karena konten visualnya?

Aku, pernah!

Iya, cuma dari melihat konten visual gambar atau infografik, sudah tergelitik untuk mengklik.

Tapi ya... tentu saja agar konten visual berkerja optimal, konten juga harus berkualitas dan menarik!

Menghasilkan konten unik, menarik, menawarkan solusi, informatif, akurat dan menciptakan hubungan dengan para pembaca adalah misi blogger di sepanjang usia.

Dan aku percaya itu tidak mudah! Hahaha... jadi curhat deh ^^

Nah, setelah urusan konten beres, saatnya kita mengetahui 5 alasan pentingnya gambar untuk artikel.

1. Apakah kamu punya otoritas menggunakannya?

Iya, ini penting!

Google salah satu mesin pencari zaman now sangat menyukai konten orisinal dan unik!

Mohon maaf ya, aku harus berkali-kali mengingatkan. Bukan untuk siapa-siapa sih, lebih kepada as  a self rminder, tepatnya!

Jadi jika harus menggunakan gambar dari pihak lain, gunakan atribut untuk menyebut sumbernya ya.

Tak punya stok foto cakep?

Tenang... kita bisa pakai jasa shutterstock. Ada banyak gambar berkualitas yang bisa kita beli melalui AgenShutterstock.com ini. AgenShutterstock.com ini juga bagian dari IDCopy.

Sedangkan Shutterstock sendiri adalah situs dengan stok vektor dan foto dengan koleksi tema yang banyak dan berkualitas.

Tak perlu punya kartu kredit, proses cepat, harga bersahabat, fitur pembayaran tempo, tanpa watermark, bisa diedit, bebas royalti dan hak cipta adalah beberapa kelebihan menggunakan AgenShutterstock.com ini.

2. Apakah ada relevansinya?

Tentu saja dong ya, karena bagian judul dan fitur gambar apalagi untuk profil postingan blog inilah yang paling dini ditangkap mata.

Jadi pemilihan gambar untuk fitur profil postingan blog adalah krusial, demikian juga gambar pendukung lainnya!

Jika konten memaparkan tentang tips blogging, hiasilah postingan blog dengan segala sesuatu tentang blog. Bisa saja laptop, meja kerja, keyboard atau gabungan dari ketiganya.

Tapi kita bisa juga kreatif.

Potongan dari dari judul artikel bisa dijadikan inspirasi!

Misalnya dalam postingan Begini Kiat Menghapus Postingan Blog SEO Friendly ini aku menggunakan foto telunjuk dan tulisan SEO untuk menarik perhatian.

Lumayan laaa, ada di halaman utama google dengan kata kunci 'menghapus postingan blog SEO friendly kiatnya'

5 Alasan Gambar Penting Untuk Artikel

Sedangkan untuk artikel favorit lain Publish Posting Blog Waktu Idealnya aku menggunakan beberapa gambar notebook, bunga dan secangkir kopi.

3. Apakah mampu menyita perhatian?

Nah untuk yang ini aku juga masih terus belajar dan belajar. Dan seringnya aku kebingungan memilih yang terbaik dari yang terbaik.

Jadi, sekali lagi, tak cukup hanya relevan, tapi juga menyita perhatian!

Terutama untuk profil postingan blog, karena gambar inilah yang akan meninggalkan impresi pertama untuk para pembaca, apakah tetap melanjutkan untuk membaca atau yaa... cuma dilirik saja, atau yang lebih apes tak dilirik sama sekali, duh.

Gambar profil postingan blog ini jugalah yang akan muncul bersama URL blog saat tombol share diklik pembaca.

4. Apakah memiliki kualitas?

Aku biasanya menyayangkan banget saat mampir di artikel terutama tentang travelling dimana konten sudah oke namun gambar memble.

Tiba-tiba saja gelora seperti terjun bebas ke lembah, seperti kehilangan selera.

Pernah mengalaminya?

Tak jarang juga terjadi sebaliknya, apalagi jika foto yang bercerita. Bisa dipastikan aku langsung menghapalkan nama blognya dan menjadikan blogwalking menjadi agenda rutinitas di sana.

5. Apakah ukurannya ramah netizen?

Menurut Hootsuite di tahun 2018, pengguna smartphone di Indonesia lebih banyak dari laptop/desktop computer.

Jadi, ukuran gambar ramah gadget adalah keniscayaan!

5 Alasan Gambar Penting Untuk Artikel
sumber : www.slideshare.net
Sementara itu, think.storage.googleapis.com menyatakan 53% pengunjung mobile site hanya menunggu maksimal 3 detik untuk membuka sebuah situs.

5 Alasan Gambar Penting Untuk Artikel
sumber : https://think.storage.googleapis.com/docs/mobile-page-speed-new-industry-benchmarks.pdf
Jadi, betapa krusialnya memilih gambar yang mampu mengoptimasi blog sekaligus ramah netizen ya.

Yup, tantangannya semakin meningkat, selain kualitas tinggi namun tetap ramah netizen alis cepat unggah!

Sebagai patokan, para mastah mengatakan usahakanlah ukuran gambar kurang dari 100kb!

Mengurangi resolusi foto di halaman HTML tidak berlaku dalam halaman ini, jadi menggunakan aplikasi optimasi photo editor pihak ke tiga, lebih disukai.

Aku pribadi menggunakan jpeg-optimizer.com karena di sana tertera panduan dan mudah dieksekusi!

Caranya:

1. Masuk ke situs jpeg-optimizer.com

2. Pilih gambar yang akan dioptimasi

3. Sesuaikan compress image dan resolution photo sesuai kebutuhan yaitu kurang dari 100kb!

4. Klik optimize photo

Tarra... photo optimasi siap tayang!

Semoga 5 alasan pentingnya gambar untuk artikel ini bermanfaat!

Atau kamu mau menambahkan alasan lain, ditunggu di kolom komentar ya ^^


Kamis, 21 Juni 2018

Ketahui 5 Kiat Jitu Menghemat Uang Selama Lebaran

Menghemat Uang Selama Lebaran 5 Kiat Jitunya

Ketahui 5 Kiat Jitu Menghemat Uang Selama Lebaran. Beberapa tahun lalu konsep tentang menabung bagiku adalah belanja dulu, menabung kemudian. Apalagi waktu punya pendapatan sendiri, menabung adalah hal terakhir yang aku pikirkan.

Ternyata menurut seorang pakar yang mengasuh rubrik keuangan di sebuah tabloid Mas Safir Senduk, menabung dulu, belanja kemudian!

"Apa...!"

Aku masih ingat jelas ekspresi aku saat itu. Tak percaya dan sangat tidak bisa menerima! Meski belum sampai mencak-mencak atau kayang di rumah sih, hahaha...

Setelan inhale dan exhale, beberapa kali dan membaca artikel itu berulang-ulang, perlahan kewarasan singgah dan alhamdullillah kini menetap di hati dan menjadi bagian dari gaya hidup.

Ternyata oh ternyata konsep itu, mulia sekali!

Masih menurut Mas Safir orang kaya itu bukan yang paling banyak uangnya tapi yang paling banyak investasinya. Nah loe!

Sebagai contoh misalnya jika punya gaji 5 juta, sepuluh persennya kudu ditabung, kira-kira 500 ribu laa. Baru sisanya dibagi-bagi sesuai pos masing-masing.

Eh, baidewei, ini masih momen lebaran ya...?

Mohon maaf lahir batin dulu dong ya ^^.

Apa kabar dengan uang THR? Aman terkendali? Atau malah sudah menguap sama sekali? Hihihi...

Biasanya memang momen libur panjang atau hari besar agama sering buat kita terlena ya untuk mengeluarkan uang banyak.

Hal ini bisa dimaklumi karena kesempatan bisa berkumpul bersama sanak keluarga di kampung adalah kebahagian tersendiri.

Namun kita tetap harus bisa mengendalikan pengeluaran selama lebaran, agar kelak tidak terjebak lilitan utang.

Jadi, kudu pandai-pandai laa mengatur keuangan terutama menghadapi momen-momen spesial seperti ini ya.

Nah, ada satu lagi perencana keuangan ternama tanah air, Mas Deni Ferdian berkenan berbagi 5 kiat jitu menghemat uang selama lebaran.

"Ayo, siapkan alat tulis menulis, bu-ibu, terus tempel di kulkas, atau bisa juga masukkan ke air dalam gelas, kunyah dan telan, ya!"

Hahaha... gak ding, bercanda itu yang bagian terakhir ^^.

Kembali ke laptop!

Ini dia 5 kiat jitu menghemat uang selama lebaran.

1. Siapkan Rencana Pengeluaran

Kayaknya ini tanpa aku sadari, sudah sering deh aku eksekusi.

Biasanya setiap ada rencana jalan-jalan misalnya, apalagi untuk mudik lebaran yang membutuhkan dana besar, sudah pasti alur pengeluaran dana sudah terbayang-bayang, hahaha.

Manfaat pemetaan pengeluaran lewat catatan pengeluaran adalah untuk memudahkan pengelolaan keuangan selama mudik lebaran.

Singkatnya, sudah ada bayangan gitu lho, kira-kira berapa besar dana pengeluaran kelak.

2. Klasifikasikan Biaya Pengeluaran

A. Biaya Transportasi

Untuk keluargaku, biaya inilah yang paling besar!

Tinggal di kota Balikpapan Kalimantan Timur, untuk sampai ke Medan, kami harus transit dulu ke Jakarta atau Batam, baru deh terbang ke Kualanamu di Sumatera Utara.

Selanjutnya menginap beberapa hari di rumah adik di Lubukpakam kemudian melanjutkan perjalanan melewati Parapat, salah satu kota dari 5 lokasi terbaik menikmati Danau Toba agar bisa sampai ke kampung halaman babang suami di Barus, Tapanuli Tengah, masih di Sumatera Utara juga, di mana momen piknik seru ke pulau tanpa penghuni sudah menanti.

Untuk menekan biaya ini, salah satu cara adalah dengan mencari tiket pesawat murah, kereta api, bis atau kapal api.

Pos pengeluaran yang harus dicatat selanjutnya adalah biaya penyewaan mobil, bahan bakar, makan minum selama perjalanan dan pengeluaran tidak terduga lainnya. Ini penting agar tidak terjadi over budget, atau kelebihan dana pengeluaran.

B. Biaya Akomodasi

Meski harus melakukan perjalanan selama 9 jam untuk sampai ke kampung, biasanya kami jarang menginap selama perjalanan.

Tapi, seperti kata pepatah tak ada yang pasti dalam hidup ini.

Apalagi jika kita menggunakan transportasi mobil pribadi, seringkali hal yang tak diprediksi, malah terjadi.

Untuk itu mengalokasikan biaya akomodasi is a must!

Jika ada dana berlebih, boleh deh nginap di hotel atau resor, sekaligus rekreasi bareng keluarga. Family time gitu lho. Namun menginap di losmen terjangkau, kenapa tidak, lebih hemat! ^^.

C. Biaya Rekreasi

Nah ini dia primadonanya!

Biasanya saat lebaran atau hari libur, biaya rekreasi ikut-ikutan terdongkrak. Apalagi kalau bolang bareng keluarga besar. Hmmm, kepala pun jadi ikut-ikutan gatal ya, hahaha...

Penting untuk memasukkan komponen biaya transportasi, tiket masuk, jumlah anggota keluarga yang ikut, biaya makan minum dan juga biaya tak terduga lainnya.

Pastikan membawa dana cukup atau cari tahu apakah ada ATM di dekat lokasi rekreasi.

D. Biaya 'THR'

Maksudnya di sini adalah biaya yang biasanya dibagi-bagikan saat lebaran, tepatnya seperti uang angpao.

Pos pengeluaran ini bisa membengkak jika tidak ditata dengan tepat.

Pastikan memberikan kepada orang paling membutuhkan agar manfaat lebih didapatkan!

2. Gunakan dana THR

Berbahagilah kamu yang punya dana THR ^^.

Aku sendiri sudah sejak tahun 2011 tidak mendapatkan dana seperti ini lagi, hiksss, Hehehe...

Nah, jika memungkinkan gunakan dana THR untuk biaya mudik lebaran. Jadi, untuk pos pengeluaran bulan depan, tak perlu risau lagi, karena gaji bulan depan sudah menanti.

Jadi, sekali lagi, pemetaan pos pengeluaran seperti pada poin satu di atas adalah krusial, agar keseimbangan pengeluaran dan pemasukan tetap terjaga dan stress pasca lebaran mampu kita abaikan ^^.

3. Bawa Uang Tunai Secukupnya

Trik ini biasanya selalu berhasil melawan godaan untuk menekan pengeluaran.

Dalam perjalanan mudik lebaran kita sering tergoda membeli, memuaskan keinginan, bukan sesuai kebutuhan. Membawa uang tunai secukupnya bisa menekan nafsu konsumtif ini. And usually it works for me ^^.

Kartu ATM, kartu kredit dan kartu debit lainnya masih bisa kog jadi penumpang di dompet, namun hanya untuk keadaan darurat. Pastikan kita patuhi aturan ini!

4. Sediakan Dana Darurat

Saat lebaran kita cenderung terpancing mengeluarkan dana lebih besar dari biasanya.

Untuk itu menyiapkan dana darurat, jadikanlah kebiasaan!

Namanya juga dana darurat, jadi harus digunakan untuk kondisi darurat dong ya.

Agar tidak tergoda menggunakan dana darurat ini, gunakan tabungan tanpa kartu ATM, di mana kita tidak leluasa untuk menarik dananya.

Aku pribadi menggunakan asuransi investasi unit link untuk dana darurat ini. Proses pencairannya yang butuh waktu sangat membantu agar terhindar dari godaan menggunakannya, hehehe.

Iya, kadang kita perlu bantuan untuk 'mendisiplinkan' diri sendiri, ya!

5. Disiplin Mengelola Keuangan

Pernah kecewa saat buah hati atau diri sendiri tidak disiplin?

Begitu juga dengan tidak disiplin mengelola keuangan. Percayalah, cepat atau lambat, akan membuahkan kekecewaan, pada akhirnya!

Iya,semua 5 kiat jitu menghemat uang selama lebaran di atas hanya rencana tinggal rencana jika kita mengabaikan disiplin saat mengelola keuangan.

Jadi, sekali lagi, sikap disiplin mengelola keuangan adalah vital dan krusial!

Apa kamu punya cara lain selain 5 kiat jitu menghemat uang selama lebaran di atas?

Yuk, berbagi!


Kamis, 14 Juni 2018

3 Hal yang Layak Dipertimbangkan di Bulan Madu Kedua

[Update3 Hal yang Layak Dipertimbangkan di Bulan Madu KeduaSiapa bilang bulan madu hanya untuk perjalanan sekali seumur hidup?

Pasangan sehat dan telah memiliki rentang hubungan yang lama pastilah tahu, bahwa melakukan perjalanan bersama adalah salah satu kiat agar hubungan semakin kuat!

Sekali-kali melakukan perjalanan, keluar dari rutinitas sehari-hari dan bersiap menantikan kejutan yang ditawarkan semesta.

bulan madu kedua di benoa nusa dua bali
Karena bulan madu bukan perjalanan sekali seumur hidup saja!
Siapa tahu bulan madu kedua kali ini justru menjadi yang pertama!

Oh iya, kamu juga tak perlu harus menikah dua kali hanya untuk membuktikan berhak mendapatkan bulan madu kedua ini, hihihi.

Tapi, mungkin saja bisa jadi nominasi jika memiliki tanda-tanda seperti ini:

- Rasanya pernikahan akan menjadi lebih baik jika melakukan perjalanan
- Bulan madu pertama kurang sempurna, sedikit tergesa-gesa dan terbatas budget
- Mendamba perjalanan yang lekat dengan romansa
- Ulang tahun perkawinan semakin dekat (nah ini, gue banget! ^^)

Beberapa literasi menganjurkan agar pasangan menjadikan bulan madu kedua untuk merasakan kembali gelora dan outputnya tentu saja kelanggengan hubungan, sodara-sodara!

... and usually it works!

Kebetulan tahun ini pernikahanku akan memasuki tahun ke dua puluh lima, dan aku punya banyak daftar (((daftar))) di kepala.

Salah satunya ya ke Bali, si pulau Dewata!

Ternyata eh ternyata ada triknya lho bagaimana agar sukses memetik hasil dari bulan madu kedua.

Tentu kamu tak ingin dong ya, pulang dari bulan madu kedua, eh hubungan malah semakin ambyaar atau bahkan sama sekali mati rasa. Duh, amit-amit jabang bayi, ya!

Berikut  3 hal yang layak dipertimbangkan sebelum memutuskan untuk berbulan madu kedua.

1. Pergilah sebagai pasangan

Namanya juga bulan madu. Kudu hanya berdua, atuh! Kalau ramai-ramai namanya gerombolan.

Iya, sesekali meninggalkan anak-anak dengan kerabat dan biarkan mereka merasakan kemanjaan sesaat.

2. Manjakan dirimu!

Bulan madu kedua memang sesi sedikit egois bagi pasangan.

Saatnya memberikan izin kepada diri untuk menikmati, melakukan apa saja!

Layaknya bagai raja dan ratu sehari. Sarapan di tempat tidur atau sambil berenang, malas-malasan seharian atau bergandengan tangan disaksikan taburan kerlipan bintang. Hmmm...

bulan madu kedua di benoa nusa dua bali

3. Pilih tempat impian yang belum pernah dikunjungi sebelumnya

Gimana rasanya wisata romantis dengan kesayangan ke tempat impian?

Rasanya tak sabar! Tak sabar ingin berbagi keseruan, kehangatan, kebersamaan atau jika beruntung dapat bonus kejutan.

bulan madu kedua di benoa nusa dua bali

Dari beberapa pengalaman perjalanan sebelumnya seperti saat eksplor pesona tersembunyi air terjun putri malu di Juku Batu untuk pertama kali, rasanya semua hal-hal yang terukir di sana meninggalkan memori.  Hal-hal konyol, lucu, sedih, gembira terpatri kuat di sanubari.

Memberikan perspektif baru terhadap semesta dan terutama diri sendiri.

Aku percaya, pengalaman seperti ini juga berlaku untuk hubungan dengan pasangan!

"Momen favoritku, ya  ketika menikmati perjalanan bareng suami. Ada beberapa kebiasaan yang hanya aku dapatkan saat duduk di samping suami ketika menyetir misalnya usapan lembut di paha, lengan, tatapan berlumur cinta, tawa lepas dan bebas gadget, hahaha..."

Sebaliknya aku juga melakukan hal yang sama, mengelus mesra paha, lengan, pipi bahkan mengusap kepala dan mengabadikan pose nyetir doi yang menurutku keren sekali, apalagi saat doi mengenakan kacamata hitam. Meleleh deh pokoknya! Hahaha... hush, ngakak mulu. Fokus woiii!

Aku nih termasuk royal pujian terhadap pasangan. Berbanding terbalik dengan suami.

Tapi tak mengapa, bukankah memang kita berpasangan untuk saling melengkapi?

"Hampir 25 tahun menghabiskan waktu bersama, aku bisa pastikan bahwa kami berdua memiliki cita rasa yang sama tentang tempat dan aktivitas liburan impian"

Misalnya kami sama-sama doyan gunung dan pantai serta jatuh cinta sama petualangan!

bulan madu kedua di benoa nusa dua bali

Mengapa Bali?

Hmmm... iya ya, kenapa harus wisata romantis di Bali?

alasan bulan madu kedua di benoa nusa dua bali


Well, Bali punya banyak hal yang ditawarkan!

Dari aktivitas yang cuma bermodalkan lutut alias jalan kaki, naik kendaraan sampai memanfaatkan teknologi seperti flying board.

Untuk menginap tersedia mulai dari yang ramah kantong sampai yang mampu bikin kantong bolong dan jebol, hahaha...

Aktivitas juga, bisa pilih mau outdoor atau staycation!

Tinggal pilih sesuai kebutuhan!

Meski kami sudah pernah ke Bali dan mencicipi trek jogging tidak biasa Campuhan Ridge Walk Ubud, keinginan untuk kembali ke Bali, masih terpatri di hati. Afdolnya tentu mencoba lokasi dan greget lain dong ya.

bulan madu kedua di benoa nusa dua bali

Aku pribadi sudah terbelit keindahan bentang alam Bali. Rasanya apapun yang dipersembahkan Bali selalu mampu menekuk hati. Bahkan hanya dengan modal jalan kaki, hati meleleh menikmati semua pesona ini.

Meski ada kekurangan di sana-sini misalnya oknum yang berbuat curang atau jatuh bangun menemukan kuliner halal, namun selalu saja ada ruang maaf di kalbu ini, demi Bali!


Best Destination

Selain itu, Bali juga merupakan 'best destination' dari para pelancong seantero jagat, sebagaimana disebutkan dalam 2017 Traveler's Choice Awards yang dipersembahkan oleh Trip Advisor.
bulan madu kedua di benoa nusa dua
Bali di posisi utama dari 25 destinasi terbaik dunia - sumber https://en.tempo.co
Pilihan ini berdasarkan algoritma yang dikumpulkan selama satu tahun yang meliputi kualitas, kuantitas, review hotel, restoran dan destinasi tempat wisata terbaik oleh para pelancong dari seluruh dunia yang menggunakan layanan Trip Advisor.

Iya, kamu tidak salah baca. Bali nomor satu. Mengalahkan London dan Paris!

Congratulations, Bali!

bulan madu kedua di benoa nusa dua bali

Destinasi Wisata Populer Indonesia

Tak cukup di situ, Bali juga merupakan destinasi wisata terpopuler di dalam negeri diikuti Lombok, Yogjakarta dan Jakarta.

bulan madu kedua di benoa nusa dua bali
Destinasi populer di Indonesia - sumber https://www.tripadvisor.co.uk


Villa Keluarga di Bali

Ada banyak destinasi dan aktivitas populer di Bali. Lagi-lagi, tinggal pilih!

Tinggal ketik sesuai kata kunci dan pastikan kau mengetahui aktivitas favorit di tempat wisata agar liburan berkesan dan tak terlupakan!

Mau kegiatan outdoor penuh petualangan, atau aktivitas indoor seperti staycation, bersantai seharian dalam sentuhan khas villa keluarga di Bali  seperti yang ditawarkan Benoa Bay Villas Bali dan Benoa Sea Suite and Villas.

Karena ini bulan madu kedua, aku ingin menggenapkan kebahagiaan dengan pilihan menginap di Benoa Sea Suite and Villas!

Terdiri dari 12 suites with jacuzzi pribadi dan 13 pools villas, Benoa Sea Suites and Villas benar-benar akan memanjakan mata dengan panorama laut pulau Dewata. Lokasi villa hanya berjarak 10 menit dari Nusa Dua.

Yuk kita intip salah satu koleksi Suites With Jacuzzi!

Bulan Madu Kedua di Benoa Nusa Dua
Berendam di jacuzzi sambil menikmati eksotika samudera - sumber http://www.benoaseasuites.com
Setiap villa dirancang dengan panorama samudera yang bisa dilihat langsung dari kamar. Lengkap dengan jacuzzi pribadi dan balkon.

Cocok banget kan ya, habis aktivitas melelahkan, langsung deh nyebur di jacuzzi, sambil pijit-pijitan bareng suami, hihihi, *ngikikgenit mode on. Heaven, indeed!

Lanjut lagi di peraduan juga monggo, pan bulan madu, hehehe. Dari sini, eh masih bisa lihat beach view juga lho. Luar biasa ya!

Bulan Madu Kedua di Benoa Nusa Dua
Bedroom dengan beachview - sumber http://www.benoaseasuites.com
Masih belum puas, fine.

Saatnya jelajah outdoor sekitar villa. Jalan-jalan di sekitar properti.

Agar lebih nendang kudu pakai outfit yang warna ngejreng nih, biar matching sama nuansa hijau dan putih.

Lengkap dengan aksesori beach hat, kaca mata hitam dan scraf warna-warni.

Berasa selebgram sesekali di Bali, sekaligus eksekusi tutorial how to pose like a model, hihihi.

Bulan Madu Kedua di Benoa Nusa Dua
General outdoor view - sumber http://www.benoaseasuites.com
Bicara pose, jadi ingat teman-teman blogger yang dulu pernah bolang bareng saat ke Gedung Batin Destinasi Yang Menginspirasi di Lampung.

Langsung terbayang deh keseruan yang tak terlupakan.

Saat itu kami berjumlah 6 orang berasal dari berbagai daerah seperti, Yogjakarta, Batam, Banten dan aku sendiri, Balikpapan.

Nah, kalau sudah ramai-ramai begini mah, agar lebih nendang cocoknya nginap dengan nuansa villa Bali, seperti di Benoa Bay Villas, karena ada tiga dan empat kamar tidur untuk satu villa.

Di Benoa Bay Villas ada 2 tipe pilihan villa, Villa Cempaka dan Villa Sunset!

Wah nama kedua properti ini hampir mirip-mirip ya. Beti, beda tipis!

Meski berbeda namun keduanya berada di bawah pengelolaan yang sama yaitu Premier Hospitality Asia (PHA).

PHA, yang sebelumnya dikenal dengan Premier Hospitality Management, berdiri sejak 2010 dan berganti menjadi Premier Hospitality Asia di tahun 2013,  adalah perusahaan yang memfokuskan pengelolaan butik villa dan resor yang menawarkan standar layanan dan kualitas tak tertandingi di Bali, Jakarta dan Malaysia.

Yuk kita kepoin langsung koleksi Villa Sunset!

Bulan Madu Kedua di Benoa Nusa Dua
Villa Sunset night pool - sumber http://www.benoabayvillas.com
Huuaaa, aku membayangkan duduk bareng sobat blogger sambil menikmati view kece ini, kira-kira aktivitas apa yang kamu sarankan yang sebaiknya dilakukan di sini ya?

Bulan Madu Kedua di Benoa Nusa Dua
Villa Sunset livingroom - sumber http://www.benoabayvillas.com
Leyeh-leyeh sambil ngemil, sekaligus memuaskan hasrat fotografi (baca: selfie dan wefie ^^) pasti jadi favorit di sini!

Kudu stok banyak pose ne, hehehe.

Buruan browsing dari sekarang!

Bulan Madu Kedua di Benoa Nusa Dua
Villa Sunset diningroom - sumber http://www.benoabayvillas.com
Sarapan pagi sebelum memulai aktivitas dengan view begini dijamin bisa ngeboost mood ya, setuju?

Bulan Madu Kedua di Benoa Nusa Dua
Villa Sunset bedroom - sumber http://www.benoabayvillas.com
Setelah aktivitas seharian, siap menjemput mimpi di peraduan.

Bulan Madu Kedua di Benoa Nusa Dua
Villa Sunset outdoor - sumber http://www.benoabayvillas.com
Kira-kira outfit apa ya yang mampu menandingi panorama seperti ini?

Nah yang bikin hati meleleh, villa ini juga mempunyai akses ke dermaga pribadi di mana speedboat stand by menanti kita menjajaki berbagai destinasi.

Bahkan ada kayak yang siap membawa kita berpetualang ke hutan mangrove yang berada di sekitar villa, atau bersepeda mengitari Nusa Dua dan tempat-tempat bersejarah di Tanjung Benoa Bali, serta pusat olah raga air hanya dengan berjalan kaki saja.

Huuuaaa, keren banget villa ini ya!

Apalagi saat air laut pasang, kita bisa memesan tempat makan romantis yang dirancang di atas dermaga di bawah payung-payung cantik tradisional Bali.

Bulan Madu Kedua di Benoa Nusa Dua
Villa Sunset on jetty - sumber http://www.benoabayvillas.com
Yang bikin tambah istimewa harga untuk nginap di Benoa Bay Villas ini sudah termasuk supir dan mobil, sarapan khusus dengan meja yang disiapkan sambil memandang ke samudera lepas dan daily afternoon tea.

Mumpung sudah disiapkan mobil, mubazir atuh laa kalau tidak dimanfaatkan buat eksplor tempat wisata unik di Bali di sekitar Nusa Dua, seperti:

1. Pulau Payung

Siap-siap terpukau ya guys!

Meski tersembunyi, pantai ini mudah diakses. Namun kudu siapkan stamina ya, karena bakalan ada 300-an anak tangga.

Tenang, semua akan terbayar oleh view indah sepanjang menuruni anak tangga dan mencapai puncaknya saat pasir putih berbisik di sela jemari kaki.

Gradiasi warna laut biru jernih, pasir putih dan biru cakrawala bikin bulan madu kedua, sempurna!

Bulan Madu Kedua di Benoa Nusa Dua
Gandengan di sini asyik ne ;) sumber ig @ddgltm 

2. Pantai Pandawa

Meski posisi kedua ini masih pantai, namun tempat ini menawarkan sesuatu yang berbeda!

Tersembunyi di antara tebing-tebing kasar batu kapur yang menjulang, siap membuatmu enggan pulang.

Nah, bagian yang terbaik adalah akses yang tak biasa, rute yang membelah di antara tebing, sebelum akhirnya sampai di pantai Pandawa

Aku yakin kau tak kuasa menahan diri untuk berbagi ekspresi tak biasa di sini!

Bulan Madu Kedua di Benoa Nusa Dua
Boleh juga nih coba pose ini - sumber http://www.gusdephotography.com

3. Water Blow Nusa Dua

Sesuai dengan namanya, lokasi ini adalah tempat menyaksikan fenomena spektakuler di saat ombak laut memecah celah sempit di antara tebing karang pantai.

Kesabaran akan diuji di sini!

Menungu momen tepat saat deburan ombak besar Samudera Hindia menghempas, menimbulkan riuh ledakan dan akhirnya menjadi semburan buih di antara celah tebing karang.

Iyess, momen inilah yang paling di nanti!

Namun sayangnya keindahan water blow ini tidak bisa disaksikan setiap hari. Idealnya hanya ketika musim angin kencang sehingga ombak pun jadi lebih garang.

Datanglah bulan Juni sampai dengan Oktober saat di siang terik hingga sore hari!

Pastikan membawa baju ganti, untuk menjaga siapa tahu kamu kecipratan semburan air di sini!

Bulan Madu Kedua di Benoa Nusa Dua
Mau coba pose ini ahhh... - sumber http://www.prewedphotography.com

4.  Mangrove Boardwalk

Sama-sama suka petualang, aku percaya suami bakal meleleh saat diajak ke sini. Eksotika dan suasana tak biasa, menggenapi pesona kawasan mangrove ini.

Keseimbangan ekositem di sini bagaikan metafora hubungan pasangan yang seyogianya saling menjaga dan melindungi.

So sweet banget yak!

Aku juga yakin foto ala prewed dengan sinergi jembatan kayu dan rimbun hijau hutan bakau, pasti akan menghasilkan karya fotografi yang memukau.

Pose seperti ini misalnya...

Bulan Madu Kedua di Benoa Nusa Dua
Langsung ngiler pengen coba - sumber http://www.heryportrait.com
Ngomong-ngomong, apakah kamu punya impian sama dengan aku, ingin bulan madu kedua juga?

Atau mau bolang bareng sahabat atau keluarga saja?

Yang pasti jangan ajak suami orang ya! Hahaha...

Jadi, menurutmu 3 Hal Yang Layak Dipertimbangkan di bulan madu kedua ini, yay or nay?

Share di kolom komentar, yuk, dimari...

Jumat, 01 Juni 2018

Khasiat dan Manfaat CNI Ginseng Coffee Kuattt

Khasiat dan Manfaat CNI Ginseng Coffee Kuattt
What goes best with a cup of coffee? Another cup :)
"Ketahuilah, orang yang tidak suka dengan kopi perlu dipertanyakan kewarganegaraannya atau bisa juga kemanusiaannya!"

Hahaha...

Aku langsung riuh terbahak saat orang lain masih meringkuk dalam selimut dalam dekapan hawa dingin dan hening pagi ketika menemukan kalimat ini di internet untuk mengawali artikel khasiat dan manfaat CNI Ginseng Coffee Kuattt.

Serba-Serbi Kopi

Entah kenapa aku merasa perlu sedikit pemanasan karena topik kali ini agak berat, ngalahin rindu Dilan, eeaaaa!

Bukan apa-apa, karena kebetulan aku bukan pencandu kopi tapi hanya sekedar penikmat kopi!

Apalagi pas aku ketikkan 'coffee funny quotes' di keyboard, senyumku yang sempat tersimpul, akhirnya meloloskan tawa lepas. Untuk sesaat aku lupa tagihan, hahaha....
Misalnya yang satu ini 'Love is in the air and smell like coffee'

So sweet but yet funny!

Dan satu lagi, 'Life without coffee is scary'

Horror banget yak!

manfaat dan khasiat cni ginseng coffee kuattt

Duh, gak ada habis-habisnya ngomongin coffee quotes ya. Tahu-tahu paragraf sudah mau penuh saja!

Aku ingat dulu waktu zaman kanak-kanak, mama paling suka minum kopi. Saat itu masih kopi tubruk sih.

Biasanya mama punya jadwal rutinitas ngopi, kira-kira habis sholat Ashar sekitar jam 4 sore gitu deh. Ditemani pisang goreng hangat dari warung tak jauh dari rumah, yang juga punya rutinitas yang sama, menggoreng pisang di jam yang sama.

Atau mungkin mama yang menyesuaikan dengan jadwal warung?

Entahlah, saat itu pikiranku belum sampai ke sana, hahaha...

Yang masih aku ingat nih sampai sekarang dan kini menjadi kebiasaan, air yang digunakan harus mendidih sempurna. Kata mama di situlah seninya, saat harum kopi semerbak mendekap erat raga dan indera.

Itu kenikmatan dan kemewahan tiada tara!

Hanya pecandu kopi yang tahu rasanya itu, bagaimana!

Biasanya setelah minum kopi, mama jadi lebih semangat, ramah,dan murah senyum, hahaha...

Jadi kalau ingin minta apa-apa, inilah saatnya!

Aku tahu sekali momen ini dan sering memanfaatkannya, hahaha. Maafkan aku ya, Ma!

Iya, kecil-kecil gini aku sudah lihai melakukan riset, (((riset))). Walhasil, biasanya keinginanku akan menjadi kenyataan, atau paling tidak mama memberikan pengharapan. Hahaha... Ini kog ngakak melulu jadinya.

Dan kini aku baru mengerti kenapa mama mendadak ramah dan sangat bersemangat usai menyeruput kopi.

Thanks to kafein!

Kopi, Kafein dan Hormon

Jadi gini...

Iya, selain antioksidan, kopi juga mengandung kafein.

cni ginseng coffee kuattt khasiat dan manfaat

Seperti yang aku kutip dari situs hellosehat.com...
"Kafein termasuk salah satu senyawa yang bekerja menstimulasi sistem saraf pusat. Setelah dikonsumsi, kafein akan diserap dari darah ke jaringan tubuh. Konsentrasi tertinggi kafein dalam plasma darah adalah 15-120 menit setelah kafein dicerna oleh tubuh"

"Kerja kafein berhubungan dengan kerja adenosin, suatu senyawa yang berfungsi untuk merelaksasi ketika tubuh perlu istirahat"

"Akan tetap cara kerja kafein bertolak belakang dengan adenosin. Jadi, kafein akan menggunakan semua reseptor adenosin tadi sehingga semua sel tubuh tidak akan bereaksi lagi terhadap adenosin"

"Walhasil otak menginterprestasi ada bahaya di dalam tubuh sehingga memicu menghasilkan adrenalin, hormon yang bekerja dalam mekanisme 'fight or flight'"

Maaf ya, agak-agak ilmiah dikit ne, ^^.

Singkat kate nih ye, Mpok, Agan, kopi membuat kita tetap ON, tetap semangat, gitu deh!

Makanya kenapa ada orang tiap pagi minum kopi, terus ada coffee break, afternoon coffee dan lain-lain itu.

Semuanya bermuara untuk memelihara agar semangat jangan kendor.

Kolor kali ah, hahaha...

Waktu Paling Sehat Minum Kopi

Yang hobi ngopi, mari merapat, sini, sini. Ada materi bergizi ne!

Lagi-lagi informasi ini aku kutip dari hellosehat.com!

Ternyata pagi hari bukanlah waktu yang tepat untuk secangkir kopi!

Mengapa, Hayati?

... karena biasanya, itulah saat produksi hormon kortisol mencapai level tertinggi, hormon stress, hormon yang banyak diproduksi saat tubuh alami stress baik fisik maupun emosional.

Nah, sekarang jadi paham kan, kenapa kebanyakan orang merasa segar dan bugar saat bangun pagi!

Eh, btw, pegimana sih cara mengendalikan hormon kortisol?

Aku percaya pasti semua sudah pada khatam dong ya.

Y-E-S dengan istirahat yang cukup, relaksasi, bergembira, menjaga hubungan personal, memiliki hobi dan mengkonsumsi makanan sehat.

Jadi, kini semakin paham lagi dong ya, kenapa orang yang punya hobi biasanya terlihat lebih happy.

khasiat dan manfaat cni ginseng coffee kuattt

Fakta lainnya, setiap orang punya alarm tubuh hormon kortisol yang berbeda-beda.

Coba deh cari tahu kapan kamu mengalami rasa yang sangat bersemangat untuk beraktivitas!

Kalau aku sih, biasanya saat bangun pagi!

Begitu bersemangat, energik!

Menurut penelitian yang dilakukan oleh Steven Miller dari Universitas Health Sciences di Bethesda, produksi hormon kortisol mencapai puncak tertinggi antara jam 8.00-9.00 pagi, jam 12.00-13.00 siang dan 17.30-18.30 sore.

Ditambahkan lagi, bahwa setiap orang punya siklus yang berbeda-beda, namun rata-rata ya di ketiga jam-jam itu.

Aha, sekarang aku jadi ingat!

Mungkin dari sinilah istilah coffee break itu muncul ya, antara jam 09.30-10.30, jam 13.30 dan 15.30, di jam inilah produksi hormon kortisol mulai menurun!

Nah, sekarang giliran kamu iya kamu memilih, mau minum kopi jam berapa?

CNI Ginseng Coffee Kuattt

Baidewei, subway, zaman now ada banyak pilihan kopi, tinggal pilih!

Kali ini pilihanku jatuh ke tarraaa... CNI Ginseng Coffee Kuattt.

Khasiat dan Manfaat CNI Ginseng Coffee Kuattt
Ketika kopi dan ginseng bersinergi, waspadalah!
CNI Ginseng Coffee Kuattt terbuat dari perpaduan kopi Arabica dan Robusta, herbal purwoceng, gula dan krim nabati yang diklaim terjamin kualitasnya.

Sudah tahu dong ya, kalau cita rasa Arabica lebih asam dengan tekstur halus, sedangkan Robusta lebih pahit dengan tekstur kasar, dan di CNI Ginseng Coffee Kuattt, mereka bersinergi.

Kebayang dong ya setrongnya . Satu 't' aja sudah kuat, apalagi sampai tiga ya! Hmmm...

Iya, kopi saja sudah mampu bikin tambah semangat apalagi bersinergi dengan ginseng.

Oh iya, saat kuliah di Kalimantan aku sering banget mendengar tentang ginseng, baik dari media cetak atau elektronik. Ginseng identik dengan 'keperkasaan', 'kejantanan', ayam kali aaah...!

Tapi aku pribadi lebih suka mengaitkan ginseng dengan stamina. Kayaknya lebih afdol. Jadi bukan melulu untuk konsumsi pria saja, gitu.

Tapi memang kelihatan sekali ya, bahwa target utama iklan YouTube CNI Ginseng Coffee Kuattt ini adalah pria dewasa. Kemampuan meningkatkan stamina sangat ditekankan lewat iklan-iklan produk ini, seperti tambahan stamina ekstra di ranjang meski sudah bekerja seharian di kantor, eeeaaa... hush, ramadan woi...!

Apalagi memang menurut deskripsi pihak CNI, produk ini memang mengandung herbal purwoceng, "stigmaterol yang diklaim dapat membentuk hormon progesterone, melancarkan sirkulasi darah, meningkatkan gairah pria dan wanita"

Yes, perempuan juga boleh konsumsi CNI Ginseng Coffee Kuattt! ^^

Saatnya membuktikan khasiat dan manfaat CNI Ginseng Coffee Kuattt

Khasiat dan Manfaat CNI Ginseng Coffee Kuattt
Coffee a liquid hug for your brain 
Jadi, kalau mau mengikuti jejak mamaku yang kerap mengumbar ramah, doyan senyum dan jadi setrong eh semangat, usai menyeruput kopi, boleh nih beli CNI Coffee Ginseng Kuattt.